10 Golongan Kelas Insecta (Serangga)
10 Golongan Kelas Insecta (Serangga)
Contoh hewan golongan insecta |
Terlepas dari persoalan Apterygota harus dianggap sebagai bangsa, hewan - hewan yang termasuk golongan ini semuanya tidak bersayap. Kepala, toraks dan abdomenya tidak jelas batasnya. Apterygota tidak mengalami metamorfosis.
Kutu buku (Lepisma) berwarna perak; biasanya, didapati dalam buku - buku yang telah lama tidak di buka merupakan contoh Apterygota. Lepisma dapat merusak buku, baju yang dikanji dan sebagainya. Hewan ini dapat menghasilkan enzim selulose yang dapat mencerna selulose menjadi gula sederhana.
2. Arkiptera
Arkiptera disebut juga Isoptera, termasuk Exopterygota. Mempunyai dua pasang sayap yang tipis dan semua berukuran sama. Contoh Arkiptera misalnya capung dan rayap (laron). Rayap hidup berkelompok membentuk suatu masyarakat yang mempunyai seekor ratu. Rayap pekerja biasanya tidak mempunyai sayap.
3. Neuroptera
Neuroptera termasuk Endopterygota. Ada dua pasang sayap tipis dengan banyak urat - urat yang terlihat seperti jaring. Contoh Neuroptera adalah undur - undur (Myrmeleon Frontalis).
4. Orthoptera
Orthoptera mempunyai dua pasang sayap. Kaki belakang umumnya kuat dipergunakan untuk meloncat atau melangkah.
5. Hemiptera
Hemiptera termasuk Exopterygota meliputi; misalnya, berbagai hama padi, kutu bususk dan kepala. Semua hewan yang termasuk ke dalam Hemiptera mempunyai alat tusuk untuk menusuk dan mengisap makananya. Ada ahli yang membedakan antara Hemiptera (bersayap tidak sama) dengan Homoptera (bersayap sama).
Kalau pengertian ini yang dianut, kutu dan kutu kepala tergolong ke dalam Homoptera.
6. Coleoptera
Coleoptera termasuk ke dalam Endopterygota, yang meliputi bermaacam - macam kumbang dan kepik. Coleoptera merupakan bangsa Insecta yang paling besar dan terdiri dari lebih dari 25.0000jenis yang telah dikenal orang.
Colepotera mempunyai dua pasang sayap. Sayap depan disebut elitra. Bentuk elitra itu tebal dan permukaanya halus serta mengandung zat tanduk.
Banyak jenis Colepotera yang merugikan manusia. Beras, tepung, kacang dan sebagainya banyak yang rusak karena di makan oleh Coleoptera.
7. Hymenoptera
Hymenoptera termasuk ke dalam golongan Endopterygota. Lalat, semut dan lebah tergolong ke dalam bangsa ini. Walaupun ada Hymenoptera yang merugikan, tetapi secara keseluruhan golongan ini dianggap paling menguntungkan manusia dibandingkan dengan bangsa - bangsa Insecta yang lain.
Penyerbukan pada banyak tanaman budi daya dilakukan oleh jenis Hymenoptera tertentu. Dengan demikian tidak sedikit bantuan hewan - hewan itu untuk kesejahteraan manusia.
Pada umumnya Hymenoptera mempunyai dua pasang sayap tipis; sayap bagian belakang lebih kecil. Abdomen hewan betina banyak yang dilengkapi dengan sangat atau dengan ovipositor (alat bertelur).
Banyak jenis yang memperlihatkan pola - pola tingkah laku yang berkembang dengan baik. Ada yang mempunyai susunan masyakarat dan mengadakan komunikasi antara sesam jenisnya dengan baik. Alat - alat indera dan sistem reseptor pada umumnya berkembang lebih baik jika dibandingkan dengan serangga bangsa lainya.
8. Diptera
Diptera termasuk ke dalam golongan Endopterygota, dan meliputi lebih dari 80.000 jenis yang dikenal orang, termasuk nyamuk dan lalat.
Sesuai dengan namanya, Diptera hanya mempunyai dua buah sayap atau satu pasang sayap. Sebagai ganti sayap belakang yang mengalami penyusutan terdapat bentuk - bentuk seperti bulatan kecil yang disebut halter.
9. Siphonoptera
Siphonoptera termasuk ke dalam golongan Endopterypota dan terdiri dari kira - kira 1.100 jenis yang dikenal orang. Kutu kucing, kutu anjing, dan kutu tikus adalah warga Siphonoptera.
Siphonoptera merupakan bangsa yang penting untuk diketahui manusia, karena misalnya tikus dapat menularkan penyakit pes yang dulu selalu meminta korban jiwa manusia yang amat besar, melalui gigitan pinjal tikus.
Hewan - hewan yang termasuk ke dalam bangsa ini tidak mempunyai sayap. Tubuhnya pipih lateral, yang berarti jarak antara ujung kiri dan ujung kanan tubuh kecil sekali jika dibandingkan dengan jarak antara ujung ventral dan ujung dorsal. Kakinya kuat dan digunakan untuk melompat.
10. Lepidoptera
Lepidoptera termasuk ke dalam golongan Endopterygota dan meliputi kurang lebih 150.000 jenis, termasuk bermacam - macam kupu - kupu. Lepidoptera mempunyai jenis - jenis yang bertubuh besar, yang paling besar jika dibandingkan dengan tubuh Insecta lainya.
Lepidoptera mempunyai dua pasang sayap yang biasanya pada waktu beristirahat letaknya tegak lurus terhadap bidang yang dihinggapinya. Larvanya disebut ulat dan biasanya amat kuat makan daun - daunan. Mulut larvanya mempunyai alat - alat untuk mengunyah, sedangkan pada bentuk dewasa alat - alat mulut mengkhusus untuk mengisap.
Semoga bermanfaat.