Sejarah Perkembangan Manusia, Ciri Dan Perkerabatan Manusia Dengan Primata
Sejarah Perkembangan Manusia, Ciri Dan Perkerabatan Manusia Dengan Primata - Manusia termasuk dalam golongan chordata, vertebrata dan hewan menyusui (mamalia). Dalam kelas mamalia manusia termasuk ordo primata.
Ciri - ciri manusia yang mirip dengan hewan mamalia
- Mempunyai rambut.
- Mempunyai kelenjar keringat.
- Menyusukan anaknya.
Berdasarkan hal tersebut, jelaslah bahwa manusia mempunyai perkerabatan dengan hewan. Di samping itu teori evolusi menyatakan bahwa semua spesies yang ada dibumi ini berasal dari spesies yang sudah ada sebelum manusia.
Cara menelusuri asal - usul manusia antara lain dengan :
1. Mencari hubungan perkerabatan antara manusia dengan primata.
2. Mempelajari fosil - fosil manusia yang ditemukan diberbagai lapisan bumi.
1. Perkerabatan Manusia dengan Primata
Dalam bukunya " The Descent Of Man" tahun 1871 Darwin menjelaskan bahwa untuk menyelidiki asal - usul manusia, Darwin menggunakan metode dengan cara mencari hubungan perkerabatan antara manusia dengan primata. Hubungan perkerabatan itu akan terlihat dengan jelas bila kita membuat perbandingan antara keduanya seperti tabel berikut.
Perbandingan manusia dengan primata (Kera)
Radiasi Primata
Primata artinya hewan yang pertama (yang tinggi). Hewan - hewan yang termasuk ordo primata antara lain :
- Lemuroidae, golongan lemur, yaitu binatang setengah kera.
- Tarsioidae, golongan tarsius.
- Anthropoidae, golongan kera dan manusia.
Gorila dan Simpanse diduga merupakan primata yang paling erat hubungan kekerabatanya dengan manusia, berdasarkan kenyataan bahwa susunan Hb (haemoglobin) kedua primata hanya mempunyai sedikit perbedaan dengan manusia.
Primata primitif diduga telah ada kira - kira 75 juta tahun yang lalu. Dari primata primitif radiasi evolusinya mengarah keberbagai macam bentuk, dan dari salah satu di antara jalur evolusinya dihasilkan manusia.
Radiasi Primata yang paling primitif sampai manusia adalah :
- Tupalidae
- Lemuridae
- Pongidae
- Hominidae (golongan manusia)
Hewan golongan primata mempunyai ciri :
- Hidup di atas tanah.
- Berjalan tegak di atas kaki.
- Makin tinggi tingkatan perkembanganya :
* Makin besar volume otaknya.
* Makin luas permukaan otaknya.
Demikian Sejarah Perkembangan Manusia, Ciri Dan Perkerabatan Manusia Dengan Primata semoga bermanfaat.