Apa Yang Dimaksud Cincin Kontraktil,Vakuola Dan Plasmodesmata Pada Sel Tumbuhan Dan Hewan ?

Apa Yang Dimaksud Cincin Kontraktil,Vakuola Dan Plasmodesmata Pada Sel Tumbuhan Dan Hewan ? - Berikut ini adalah beberapa Sel yang terdapat pada hewan dan tumbuhan.
Cincin Kontraktil
Cincin kontraktil hanya ditemukan pada sel hewan. Cincin kontraktil ini berbentuk pada saat pembelahan sel, tepatnya pada tahap sitokenesis atau pembagian sitoplasma sel anak. 

Pembagian sitoplasma berlangsung setelah pembagian materi ini atau "kariokinesis" selesai. Pada sel tumbuhan , setelah pembagian materi inti selesai maka dinding sel baru terbentuk tanpa adanya cincin kontraktil.

Vakuola
Vakuola sentral merupakan organel bermembran sel dan berukuran besar hampir setengah dari volume sel. Struktur vakuola sel hewan dan sel tumbuhan Seperti yang tampak pada gambar. Baca Organel tak bermembran.

Vakuola sel hewan dan tumbuhan

Apa Yang Dimaksud Cincin Kontraktil,Vakuola Dan Plasmodesmata Pada Sel Tumbuhan Dan Hewan ?

Menyimpan air dan cadangan makanan pada sel tumbuhan. Pada organisme bersel satu seperti paramecium dan Amoeba juga ditemukan adanya organel ini. Vakuola pada kedua organisme tersebut dinamakan vakuola kontraktil dan vakuola makanan yang memiliki ukuran lebih kecil daripada vakuola yang terdapat pada tumbuhan. 

Plasmodesmata
Plasmodesamata merupakan bentuk hubungan atau komunikasi antarsel yang terjalin karena adanya juluran membran retikulum endoplasma sel yang satu ke sel yang lain melalui suatu celah khusus yang berbentuk diantara kedua sel yang berhimpitan. Plasmodesmata hanya terdapat pada sel tumbuhan. Plasmodesmata juga dapat dilihat seperti tampak pada gambar.

Semoga bermanfaat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel